Cibaduyut merupakan suatu daerah yang berada di Kota Bandung,hamper sepanjang jalan yang dilewati terdapat toko ataupun penjual khususnya sepatu,Cibaduyut mempunyai daya Tarik sendiri dimana tempat yang nyaman dan strategis sehingga pengunjung dapat menikmati jalanan cibaduyut sambal berbelanja di toko yang ada di sepanjang jalan
Selain mempunyai tempat yang nyaman dan strategis Cibaduyut mempunyai produk sepatu yang berkualitas dan bersaing dengan produk klokal lainnya bahkan dengan internasional,selain itu harga yang ditawarkan relative murah dengan kualitas yang baik,hal itu menjadi daya Tarik tersendiri bagi pengunjung untuk datang langsung ke toko yang ada di Cibaduyut
Cibaduyut juga dijadikan tempat berbelanja sering disebut oleh-oleh bagi wisatawan yang berkunjung ke Kota Bandung,karena lokasi yang dekat dengan pusat kota serta banyak lahan parker untuk kendaraan-kendaraan besar yang sering digunakan untuk membawa pengunjung setelah selesai dari tempat wisata.
Selain produk sepatunya yang terkenal, Cibaduyut juga banyak memproduksi barang lainnya seperti sendal,kaos serta tas dan masih banyak lagi,seperti yang diungkapkan oleh salah satu pengunjung
“Sejak tadi keliling dari ke pusat belanja yang agak besar,sampai ke pertokoan kecil,sebetulnya ingin lihat-lihat saja,tapi akhirnya beli juga saya dan suami” ujar Eti yang membeli tas serta ikat pinggang,ia dan suami datang dari Sumedang untuk pergi jalan jalan pada Jumat (6/5/2022)
Bagi anda yang senang berbelanja atau hanya sekedar berkeliling sambil membeli jajanan kuliner, tentu saja Cibaduyut merupakan tempat yang wajib anda kunjungi karena terkenal di kota Bandung ini. Bahkan Anda pun merasa lebih betah dan nyaman berlama-lama mengunjungi kios-kios yang ada di sana sekaligus akan merasakan kelelahan sebab kawasan ini terkenal akan kompleks pertokoan yang memiliki deretan kios yang terpanjang hingga di Asia.
Dikarenakan kepopulerannya, tentu kawasan wisata belanja ini tak perlu diragukan kembali untuk memunculkan berbagai macam toko kuliner khas kota Bandung, misalnya saja keripik setan serta berbagai macam toko aneka makanan yang lainnya. Sehingga Anda pun bisa sekalian membeli oleh-oleh khas kota Bandung.
Bagi pembaca yang pernah ke Cibaduyut ini, bagaimana pengalaman anda selama ini?
Kontributor lapangan: Muhammad Dika Fadhlan